Siapa yang harus bisa bekerjasama dengan tim?

Susahnya mencari kerja, itu kalimat yang sering kita dengar dari orang-orang disekitar kita. Hal ini menyebabkan setiap orang untuk berusaha mencari pekerjaan yang cocok dengan keterampilan maupun kompetensi yang dimiliki. Berbagai lowongan pekerjaan kemudian terpampang dimedia cetak, televisi bahkan internet. Tentunya dalam iklan lowongan pekerjaan itu berisi beberapa persyaratan yang harus dipenuhi bagi calon pegawai yang akan melamar pekerjaan.
Dari sekian persyaratan lowongan pekerjaan itu, biasanya kita menemui kalimat seperti ini, “harus bisa bekerjasama dengan tim”. Nah, logikanya persyaratan dalam kalimat itu ditujukan kepada calon pegawai kan? Coba kita pikir lagi, bukankah calon pegawai yang melamar pekerjaan di suatu perusahaan justru menginginkan pekerjaan? Dan itu otomatis mereka akan bekerja dengan tim. Karena biasanya ada deskripsi kerja yang harus dilakukan agar pekerjaan bisa diselesaikan dan mencapai target yang diinginkan pihak perusahaan.
bekerja sebagai tim

Dari sini saya beranggapan mungkin kalimat itu salah sasaran, kalimat tersebut seharusnya ditujukan kepada pegawai lama yang akan bekerjasama dengan pegawai baru, yaitu “bekerja sebagai tim”. Meskipun pegawai baru belum mempunyai kompetensi yang cukup bahkan dikatakan mahir seperti pegawai seniornya. Kondisi inilah yang mengharuskan pegawai lama (senior) memiliki itikad baik untuk bekerja tim bersama pegawai baru meskipun dengan segala kekurangannya.

No comments

Powered by Blogger.